Ulah Abdul Halim mengedarkan DVD porno sejak Januari lalu, nyaris tak terdeteksi polisi.
Sebab, pria 42 tahun asal Sampang, Madura mengganti cover (sampul) DVD porno menjadi bergambar DVD lagu anak-anak, untuk menyamarkan aksinya.
Beruntung, aparat Satuan Sabhara Polrestabes Surabaya berhasil mengungkap modus peredaran DVD porno ini, Selasa (17/4/2012) lalu.
Dari tangan Abdul, polisi menyita setidaknya 514 keping DVD bajakan, yang terdiri dari DVD Porno, mp3, dan film drama.
"Tersangka (Halim) kami tangkap di tempat mangkalnya di kawasan Genteng," ujar AKBP Iwan Setiawan, Kasat Sabhara Polrestabes Surabaya di kantornya, Kamis (19/4/2012).
Kasus ini kini ditangani Satreskrim Polrestabes Surabaya, untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Alumnus Akpol 1995 menjelaskan, Abdul merupakan pemain lama yang sudah lama jadi buruan polisi.
"Dia mengaku mendapat pasokannya dari sales, yang selalu mendatangi lapaknya. Keping-keping film bajakan dan video porno itu kemudian dijual Rp 5.000-Rp 7.000," kata Iwan.
source: http://www.tribunnews.com/2012/04/20/dvd-porno-dijual-bersampul-lagu-anak