Paraguay Pulangkan Juara Bertahan

Posted by Sangat Unik

Pemain Paraguay merayakan kemenangan. Foto: Reuters



Brasil gagal melaju ke babak semifinal Copa America 2011. Juara bertahan harus mengakui keunggulan Paraguay lewat drama adu penalti. Paraguay menang dengan skor 2-0.
 
Dalam pertandingan yang berlangsung di Estadio Ciudad de La Plata, Senin (18/7/2011), dinihari WIB, Brasil langsung tampil menyerang. Hasilnya, Neymar mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol pada menit delapan.
 
Berawal dari tendangan tendangan Alexandre Pato yang membentur pemain belakang Paraguay, Neymar berusaha melepaskan sebuah sepakan keras. Sayang, tendangan penyerang muda Santos masih melambung dari mistar gawang Justo Villar.
 
Pada menit 26, Neymar kembali mendapatkan kesempatan emas untuk membuat gol. Berawal dari umpan Paulo Ganso kepada Robinho, yang kemudian meneruskan bola ke arah Neymar, sayang tendangan penyerang berbakat ini melebar dari gawang Paraguay.
 
Brasil terus menyerang pertahanan Paraguay. Empat menit menjelang pertandingan babak pertama berakhir, giliran Andre Santos yang mendapatkan peluang. Sial, tendangannya juga masih melambung dari gawang Villar. Skor tanpa gol bertahan hingga turun minum.
 
Dominasi Brasil berlanjut pada babak kedua. Buruknya permainan Neymar memaksa pelatih Mano Menezes menggantinya dengan pemain cadangan Fred. Selanjutnya, giliran Alexandre Pato yang mendapatkan peluang untuk menjebol gawang Paraguay pada menit 72.
 
Sayang penyerang andalan AC Milan itu tidak dapat menjebol gawang Paraguay. Pato yang tinggal berhadapan dengan kiper lawan, melepaskan sebuah tendangan voli sangat keras. Sayang, tendangannya masih dapat ditepis oleh Villar.
Kesempatan emas kembali disia-siakan oleh Pato pada menit 82. Meski Villar sudah tidak berada dalam posisi yang benar, tapi tandukannya kembali masih menyamping dari gawang Paraguay. Peluang terakhir didapat oleh Fred.
 
Meneruskan umpan tendangan pojok Santos, Fred sebenarnya berhasil mengalahkan Villar. Meski bola terlihat akan menjebol gawang lawan, tapi salah seorang pemain Paraguay Barreto mampu menghalau bola keluar. Skor akhir tanpa gol dan dilanjutkan ke perpanjangan waktu.
 
Pertandingan menjurus kasar pada perpanjangan waktu 2 x 15 menit. Hasilnya, pada menit 100 kedua negara harus bermain dengan 10 orang. Brasil kehilangan Lucas Leiva, sedangkan Paraguay kehilangan Antolin Alvarez. Skor tanpa gol tetap bertahan dan pemenang harus ditentukan melalui adu penalti.
 
Paraguay memastikan tiket setelah empat penendang Tim Samba tidak ada yang masuk. Mereka adalah Elano, Thiago Silva, Santos dan Fred. Sedangkan dua gol Paraguay berhasil dilesakkan oleh Estigarribia dan Riveros.
 
Susunan Pemain:
Brasil: Júlio César; Maicon, André Santos, Thiago Silva, Lúcio; Lucas L, Paulo Henrique (Lucas M 100), Ramires; Robinho, Pato, Neymar (Fred 80).
 
Paraguay: Justo Villar; Dario Verón. Aureliano Torres (Marecos 71). Paulo Da Silva. Antolín Alcaraz; Cristian Riveros, Víctor Cáceres, Enrique Vera (Barreto 63); Marcelo Estigarribia, Lucas Barrios (Perez 83), Nélson Haedo Váldez.



source: http://bola.okezone.com/read/2011/07/18/51/480896/paraguay-pulangkan-juara-bertahan