Memainkan sebuah game memang tidak ubahnya seperti menyimak sebuah cerita atau menonton film. Salah satu perbedaan yang paling mendasar adalah kesempatan untuk berinteraksi di dalamnya. Dengan game, Anda sendiri yang berperan sebagai karakter utama, bertindak aktif, dan terkadang memilih dan menentukan akhir dari cerita yang telah dibangun dari awal. Namun, di film atau cerita, Anda hanya lebih berperan sebagai penonton yang pasif. Oleh karena itu, tidak sedikit yang kemudian lebih memilih game sebagai media hiburan yang paling tepat dibandingkan yang lain.
Game tidak hanya menjual kualitas grafis atau ketegangan semata sebagai nilai utama yang dijual kepada gamer. Sebuah game juga harus mengandung keunikan yang membedakannya dengan seri-seri yang lain. Cara termudah untuk mendapatkannya adalah dengan menciptakan sebuah cerita atau plot yang berkualitas. Sebuah plot yang mampu membuat para gamer merasa terikat, terus menunggu, dan tidak pernah bosan untuk terus mengikutinya. Tidak heran jika sebuah game berkembang menjadi sebuah seri, tak berbeda dengan film atau cerita. Kesinambungan plotlah yang kemudian membuat game-game ini mendapatkan perhatian para gamer.
Bukan sebuah rahasia lagi jika Anda akan menemukan game dengan seri yang melebihi sebuah trilogi. Namun perlu diingat, beberapa di antaranya hanya bersifat seperti franchise tanpa ada kesinambungan cerita yang berarti. Lihat saja yang dilakukan Square Enix di sebagian besar Final Fantasy-nya, Media Vision dengan Wild Arms, atau Ubisoft dengan Splinter Cell. Walaupun Anda sering menemukan game-game ini dalam balutan angka, mereka hanyalah franchise yang tidak berhubungan satu sama lain.
Game seri yang dimaksudkan di sini adalah game-game yang lahir tidak hanya berperan sebagai sebuah franchise, namun juga memiliki satu cerita utama yang kemudian dipecah ke dalam beberapa seri. Ada kesinambungan cerita dan karakter sama yang terus hadir yang dikemas ke dalam sebuah balutan timeline yang memesona.
Dari semua game seri yang ada, inilah 10 seri game terbaik sepanjang masa.
10. Prince of Persia Series
Prince of Persia memang seri klasik yang tidak mungkin dilewatkan oleh para gamer. Lahir sebagai sebuah game petualangan di komputer masa lalu dulu, game ini memang mampu menawarkan kualitas yang memesona. Ketika dihidupkan lagi sebagai sebuah franchise lewat Sands of Time, Prince of Persia menghadirkan sistem permainan yang jauh lebih mencengangkan dan mencapai kesuksesan luar biasa. Plotnya terus berkembang dari sekadar menyelamatkan istana menjadi pergumulan melawan sisi gelap diri dan efek samping dari Sands of Time itu sendiri.
Series: Sands of Time – Warrior Within – Two Thrones – Forgotten Sands
9. Resident Evil Series
Sebagai salah satu pencetus utama genre survival-horror ke industri game, popularitas Resident Evil memang tidak dapat lagi dibantah. Walaupun banyak yang mengeluh bahwa seri game ini mengalami kemunduran dari seri cerita hingga sistem permainan di seri kelimanya, Resident Evil sebenarnya dibangun dengan plot yang cukup solid di awal kehadirannya. Kesinambungan cerita Biohazard 0, Resident Evil 1 – 3 cukup menjelaskan latar belakang dan efek katastropik yang dihadirkan oleh Umbrella Coop .terhadap umat manusia. Sayangnya, seri keempat dan kelimanya membawa “plot” yang agak menyimpang.
Series: Biohazard 0, Resident Evil 1, Resident Evil 2, Resident Evil 3
8. Gears of Wars Series
Perjuangan melawan Locust yang tak berhenti berupaya untuk menghancurkan umat manusia memang menjadi fokus dalam cerita Gears of War. Konsistensi inilah yang kemudian menjadi fokus utama di setiap seri yang dihadirkan. Hal yang paling menarik adalah bagaimana Epic mampu menghasilkan penyampaian plot dan berbagai event yang memicu adrenalin lebih tinggi di seri terbarunya. Transisi Gears of War pertama ke seri yang kedua merupakan salah satu sekuel terbaik yang pernah saya temukan.
Series: Gears of War 1, Gears of War 2
7. Final Fantasy VII Series
Jika kita membicarakan seri yang paling banyak dieksploitasi Square Enix di franchise Final Fantasy, kita pasti akan tertuju kepada satu nama, Final Fantasy VII. Ketika lahir di masa Playstation generasi pertama dulu, game ini memang menyediakan cukup banyak “lubang” untuk dieksploitasi. Apalagi kesuksesan luar biasa yang dicapai juga menandakan banyaknya fans yang begitu mencintai seri ini. Square Enix kemudian membalutnya dalam kompleksitas timeline yang berseri. Ada prekuel dan sekuel yang melengkapi sebuah dunia Final Fantasy VII.
Series: Final Fantasy VII, Before Crisis, Crisis Core, Dirge of Cerberus
6. Call of Duty: Modern Warfare Series
Modern Warfare yang awalnya merupakan seri perperangan modern dari Call of Duty memang menjadi fenomena tersendiri di dunia FPS. Kemampuannya menghadirkan plot yang menegangkan serta berbagai dramatisasi yang memanjakan mata menjadikan game ini begitu dicintai oleh para gamer. “Soap” dan Captain Price tampil menjadi idola.
5. Metal Gear Solid Series
The Boss, Big Boss, Old Snake, Solid Snake, Liquid, Solidus, Ocelot. Gamer mana yang tidak mengenal semua karakter ini? Metal Gear Solid merupakan sebuah mahakarya industri game yang mampu menghadirkan plot dan militerisme dalam balutan kesan epic yang kental. Lahir dari tangan jenius Hideo Kojima, Metal Gear Solid berfokus kepada dominasi konspirasi yang dilakukan oleh The Patriots terhadap setiap kebijakan besar di dunia. Lahir dalam prekuel dan sekuel, Metal Gear Solidakan selalu diingat sebagai salah satu game terbaik yang pernah dibuat.
Series: Metal Gear Solid, Metal Gear Solid 2: Son’s Liberty, Metal Gear Solid 4: Guns of Patriots.
4. HALO Series
Pernahkah Anda menemukan sebuah game FPS dengan plot yang superkompleks? HALO mungkin menjadi satu-satunya. Tidak hanya berkisah tentang usaha manusia memperjuangkan eksistensi dari serangan aliansi Convenant, HALO juga hadir dengan memperkenalkan berbagai konsep keagamaan dan berbagai latar belakang yang membuat setiap plot menjadi masuk akal. Belum lagi kehadiranMaster Chief yang begitu heroik dan kharismatik. Hadir dalam sekuel dan prekuel, HALO tidak diragukan lagi adalah salah satu game FPS terbaik yang pernah lahir. Tidak heran gamer dalam jumlah masif akan menggila dengan hanya mendengar rumor tentang kehadiran seri terbarunya.
Series: Halo – Combat Evolved, Halo 2, Halo 3, Halo – Reach
3. God of War Series
Kekejaman Kratos sebagai karakter game memang tidak tertandingi. Darah dan nyawa sudah menjadi makanannya sehari-hari yang mampu ia lahap tanpa perlu berpikir dua kali. Plot yang dihadirkan God of War memang disadur dan dimodifikasi dari mitologi Yunani yang sudah mendunia. Kratos adalah anak “haram” Zeus yang berusaha melakukan balas dendam terhadap ayahnya, bagaimanapun caranya. Penyerangan Kratos ke gunung Olympus dengan bantuan dari para Titans tampak begitu mencengangkan. Apalagi pertarungannya melawan Poseidon. God of War adalah salah satu game yang membuat setiap penantian Anda menjadi begitu berharga.
Series: God of War 1, God of War 2, God of War 3
2. Assassin Creed Series
Berbasiskan sistem dunia yang terbuka, setting yang kuno dan indah, namun sekaligus menawarkan sistem permainan yang adiktif. Itulah Assassin Creed. Walaupun baru dirilis dalam tiga seri, game yang menceritakan perjuangan Desmond untuk menyusuri kembali jejak-jejak sejarah nenek moyangnya ini memang menawarkan berbagai plot sejarah yang “diputar-balikkan”. Setiap seri yang hadir memuat memori Desmond yang lebih dalam, membuat plot perang antara para Assassin dan Templar menjadi sesuatu yang menarik untuk disimak. Konten keagamaan yang kental juga dimasukkan ke dalamnya.
Series: Assassin’s Creed, Assassin’s Creed 2, Assassin’s Creed: Brotherhood
1. Mass Effect
Saya harus mengakui bahwa Mass Effect merupakan seri game terbaik yang pernah saya mainkan. Walaupun baru dirilis dalam dua seri, Bioware mampu “menelurkan” kualitas luar biasa di dalam kedua seri itu. Sistem permainan, kebebasan menentukan karakter, sampai elemen RPG yang mendapatkan perombakan secara maksimal. Plot yang berfokus kepada usaha Shepard untuk mencegah genosida terhadap manusia ini membawa sang karakter utama kembali ke sejarah berusia jutaan tahun. Anda akan menjelajahi luasnya jagat raya untuk menemukan jawaban ini.
Series: Mass Effect 1 & 2
Di atas adalah 10 seri game terbaik sepanjang masa menurut pendapat saya pribadi. Ada beberapa nama yang mungkin layak masuk di dalamnya, misalnya saja Dragon Age. Namun, berbagai pertimbangan membuat banyak game tersebut harus tunduk kepada 10 nama game di atas. Duke Nukem, Warcraft, Street Fighter, Left 4 Dead, hingga Crysis yang dipuja-puja terpaksa tidak masuk ke dalam list.
Well, Anda benar-benar punya kebebasan untuk berpendapat di sini, menyatakan ketidaksetujuan, memberikan saran, mengkritik, atau berperang hingga nama karakter Anda masuk ke dalam list ini. Jangan ragu untuk melakukannya. Anggap saja artikel ini sebagai sebuah forum terbuka untuk berdiskusi. Jadi, ada game yang menurut Anda harus masuk ke dalam list ini?
source:http://www.jagatreview.com/2011/05/10-seri-game-terbaik-sepanjang-masa/2/