Nenek moyang anjing yang hidup di alam liar harus tidur di luar rumah yang cenderung dingin dan tidak aman. Berputar-putar sebelum akhirnya berbaring di atas rumput, dedaunan, atau salju akan membuat semacam sarang yang hangat dan nyaman.
Berdasarkan Vetstreet.com, selain berputar-putar, biasanya anjing juga suka menggali sebelum tidur atau berbaring. Sama dengan kebiasaan berputar, menggali juga merupakan kebiasaan yang diturunkan dari nenek moyang mereka agar mereka merasa aman dan nyaman.
Saat cuaca menjadi panas, menggali tanah dan masuk ke dalam lubang akan memberikan mereka rasa sejuk dan menyeimbangkan suhu tubuh mereka. Sementara itu, saat udara menjadi dingin, menggali tanah dan masuk ke dalam lubang bisa memberikan mereka rasa hangat dan nyaman.
Meskipun begitu, jika Anda melihat anjing Anda selalu berputar-putar atau menggali apapun secara berulang-ulang dan tidak segera berbaring untuk tidur, Anda harus waspada. Perilaku ini juga bisa menjadi tanda bahwa anjing sedang merasa tidak nyaman dan memiliki masalah, misalkan arthritis atau masalah syaraf.
Jika anjing Anda tampak tidak nyaman dan tidak segera berbaring atau tidur setelah berputar, atau jika dia terlihat berputar-putar dan menggali dengan gelisah, ada baiknya Anda segera memeriksakan anjing Anda ke dokter hewan.
source: http://www.jurnaldunia.com/2012/05/kenapa-anjing-suka-berputar-putar.html