Catatan 10 Pertemuan Terakhir MU vs City

Posted by Sangat Unik

Liga Inggris akan memainkan partai besar Minggu, 23 Oktober 2011. Manchester United kedatangan Manchester City. Pertandingan ini layak disebut pertandingan paling penting di paruh musim pertama.

Dua tim sekota ini adalah penguasa klasemen sementara. City ada di tempat teratas dengan 22 poin. Sedangkan MU yang ada di peringkat kedua punya dua poin lebih sedikit.

City cuma butuh hasil imbang untuk mempertahankan tahta di tempat tertinggi. Sementara MU tak ada pilihan selain harus menang untuk bisa merebut kembali posisi pemuncak klasemen.

Dilihat dari sejarah pertemuan kedua klub, MU lebih unggul. Mereka sudah 136 kali saling berhadapan. MU menang 54 kali dan hanya kalah 37 kali. 45 pertandingan lainnya berakhir imbang.

Terakhir kali keduanya berhadapan pada 7 Agustus 2011 di ajang Community Shield. MU menang 3-2 setelah sempat ketinggalan 0-2.

Musim lalu mereka tiga kali berhadapan. Masing-masing menang satu kali. MU menang 2-1 di Premier League bulan Februari 2011 sedangkan City menang 1-0 di FA Cup April 2011. Satu partai lagi imbang tanpa gol.

Kalau mau melihat lebih jauh lagi, 10 pertandingan terakhir di semua kompetisi, MU lebih dominan. Tujuh dari 10 dimenangkan pasukan Alex Ferguson sedangkan City menang 2 kali.

Sepuluh pertandingan terakhir:

07/08/11     COS     City 2-3 MU   
16/04/11     FAC     City 1-0 MU   
12/02/11     PRL     MU 2-1 City    
11/11/10     PRL     City 0-0 MU   
17/04/10     PRL     City 0-1 MU   
28/01/10     LEC     MU 3-1     City    
20/01/10     LEC     City 2-1 MU   
20/09/09     PRL     MU 4-3     City    
10/05/09     PRL     MU 2-0     City    
30/11/08     PRL     City 0-1 MU

**
COS=Community Shield
FAC=FA Cup
PRL=Premier League
LEC=Piala Liga



source: http://bola.vivanews.com/news/read/257853-catatan-10-pertemuan-terakhir-mu-vs-city