Big Ben semakin miring.
London- Icon negara Inggris Big Ben diketahui miring dan hal ini tentunya mengkhawatirkan Gedung Westminster Palace. Seperti yang dilansir dari Guardian, kemiringan lonceng menara Big Ben yaitu 46 cm dari puncak.
House of Commons yang bertanggung jawab atas bangunan yang dibangun pada 1858 tersebut akan mendiskusikan hasil survey dari tim surveyor terkait masalah kemiringan Big Ben ini. Diskusi tersebut juga akan membahas langkah-langkah apa saja yang bisa diambil.
Sebelumnya pada bulan Oktober 2011, Profesor John Burland seorang ahli konstruksi dari Imperial College London mengatakan bangunan bersejarah tersebut miring dan Istana Westminster juga retak-retak. Ia mengatakan persoalan kemiringan menara Big Ben bukanlah hal yang baru.
“Kemiringan itu telah ada selama bertahun-tahun,” ucapnya seperti yang ia katakana pada BBC.
Profesor Burland yang mengerjakan tempat parker Istana Westminster mengatakan saat pertama kali ia mengerjakan tempat parker tersebut dirinya tahu dengan jelas bahwa menara tersebut telah miring.
“Ketika saya pertama kali menangani pengerjaan tempat parker di Istana Westminster, terlihat dengan jelas bahwa bangunan tersebut miring,” tambahnya.
Burland juga menegaskan bahwa penyebab kemiringan bukan disebabkan karena Jubilee Line atau tempat parkir.
“Jadi, keretakan sudah terjadi bertahun-tahun dan penyebabnya bukan dari Jebilee Line ataupun tempat parkir mobil,” tambahnya.
Selain itu Survei transportasi London Underground mencatat, sebelum tahun 2000-an, Big Ben condong 0.65 milimeter pertahun. Sekarang condongnya meningkat rata-rata 0.9 milimeter per tahun.
source: http://www.centroone.com/news/2012/01/4v/awas-big-ben-semakin-miring/