Komik The Raid Tak Kalah Mencekat

Posted by Sangat Unik

the raid, film, indonesia, amerika, launching, pre

Film “The Raid” memang telah menjadi fenomena tersendiri di dunia sinema Indonesia. Sukses mencetak berbagai prestasi di Toronto Film Festival, Sundance Film Festival, dan berbagai festival-fesitval film lainnya, juga disertai iringan pujian dari penonton di luar negeri, film aksi yang disutradari oleh Gareth Evan juga mampu mencuri perhatian masyarakat Indonesia. Tercatat 1,2 juta orang telah menyaksikan “The Raid” di minggu ketiga pemutarannya di Indonesia.

Menyusul kesuksesannya di layar lebar, kini “The Raid” mencoba untuk hadir di media lainnya. Pada 14 April 2012, bertempat di Blitzmegaplex Grand Indonesia, kisah penyerbuan polisi-polisi khusus tersebut, secara resmi telah menginvasi dunia komik. Diterbitkan oleh penerbit Mizan, PT. Merantau Films bekerja sama untuk memproduksi sebuah komik yang diangkat dari cerita dan skenario versi layar lebar.
Tak ingin main-main, komik ini digarap oleh enam orang illustrator terbaik Indonesia untuk mengadaptasi film “The Raid”. Enam orang tersebut telah dipilih secara langsung oleh tim komikus Curhat Anak Bangsa (CAB).
Gareth Evans, selaku sutradara “The Raid”, mengaku sangat puas dengan komik tersebut. Bahkan, ia sempat memuji ilustrasi di dalam komik tersebut. “Gambar-gambar di dalam komik tersebut mirip dengan ilustrasi yang dibuat oleh Frank Miller,” ujar Evans mengomentari hasil karya komikus Indonesia tersebut.
Evans juga menyebutkan bahwa komik ini memang tidak akan mampu menampung keseluruhan cerita dari film “The Raid”. Namun, ia menambahkan bahwa komik tersebut telah bisa memberikan gambaran secara menyeluruh mengenai apa yang film ini ingin sampaikan.
Ketika ditanya mengenai latar belakang dan ide awal pengangkatan film “The Raid” ke media komik, Ario Sagantoro selaku produser film menjelaskan bahwa tim tengah memanfaatkan momentum yang baik. “Selain itu, ide tersebut berangkat dari menurunnya niat para pembaca komik Indonesia terhadap hasil karya anak bangsa,” tutur Toro, panggilan akrab Ario Sagantoro.
“Kami juga berharap bahwa dengan kedatangan komik ‘The Raid’, para pembaca komik di Indonesia akan kembali membaca komik-komik yang dibuat oleh para komikus dalam negeri,” ucap Toro lebih lanjut. “Dulu, kita punya beberapa superhero seperti ‘Si Buta dari Gua Hantu’, ‘Gundala’, ‘Jaka Sembung’, dan masih banyak jagoan-jagoan lainnya. Tapi sekarang, para pembaca komik lebih tertarik dengan cerita-cerita dari Jepang atau Amerika.”
Toro juga menambahkan bahwa komik ini ditujukan untuk orang-orang dewasa. “Walaupun kami antusias dengan penerbitan komik ini, tapi kami akan mengatakan bahwa komik ini ditujukan untuk orang dewasa. Jadi, kami berharap para orangtua untuk bisa membimbing anak-anaknya untuk membaca komik ini,” beber Toro.
Jadi, bagi Anda yang memang belum sempat menonton film action fenomenal hasil produksi anak bangsa, mungkin Anda bisa mengikuti ceritanya melalui media komik terlebih dahulu.

source:http://www.oktomagazine.com/oktotainment/events/2251/komik.the.raid.tak.kalah.mencekat