#IAMUNITED Sukses, Sekitar 7500 Red Army Hadir di Epicentrum Kuningan

Posted by Sangat Unik


#IAMUNITED adalah sebuah acara Fan Party yang di adakan oleh Manchester United. Kali ini Jakarta adalah kota ke-2 setelah New York yang menjadi tempat singgah #IAMUNITED kali ini. Pertandingan yang di menangkan oleh Manchester United ini membuat semua Red Army tersenyum puas.

Pasalnya, sang legenda Manchester United yaitu Andrew Cole atau yang lebih di kenal dengan Andy Cole ini  datang ke Indonesia setelah beberapa bulan yang lalu ia juga datang di acara yang berbeda. Acara yang di adakan sabtu kemarin ini sungguh membuat seluruh Red Army meneriakkan chants-chants United, seperti yang sering di kumandangkan di Old Trafford. 

Acara di mulai sekitar jam 6 sore, dan Andy Cole pun datang sekitar jam 5 sore. Seluruh Red Army yang menunggu di lobby Epicentrum pun meneriakkan nama Andy Cole. Tidak ada pengawalan yang terlalu ketat dari pihak keamanan dengan kedatangan Andy Cole ke Epicentrum. Ia hanya di kawal oleh 3 mobil Chevrolet yang memang menjadi sponsor Manchester United.

Ketika Andy Cole naik ke atas panggung, seluruh Red Army berteriak 'ANDY COLE'. Beberapa Red Army yang beruntung bisa ber-foto bersama Andy Cole dan mendapatkan goodie bag. Ada juga yang berpelukan dengan sang idola.

Redaksi SANGAT UNIK pun sempat mewawancara dengan salah satu Red Army, yaitu Dimas. "Ini adalah acara yang sangat menarik, gue udah dateng dari jam 4 sore dan memang tidak sia-sia datang dari Bintaro ke Kuningan. Karena United berhasil menang dan semua lelah pun hilang. Suara gue sempet abis karena teriak ketika United membobol gawang Arsenal."

Dalam acara ini ada beberapa United yang sudah terkenal yaitu, United Indonesia, United Army,Indo ManUnited, Kaskus United, Simpatisan United.