Hewan peliharaan mencegah serangan Jantung

Posted by Sangat Unik

Setiap tahun penyakit jantung membunuh lebih dari 110.000 orang di inggris dan 600.000 orang di Amerika Serikat. Telah diketahui banyak penyakit dan kebiasaan gaya hidup meningkatkan resiko penyakit jantung.apa sajakah itu?? yaitu tekanan darah tinggi, diabetes, kolesterol tinggi, merokok dan pola makan buruk, semakin banyak bukti bahwa bahwa faktor psikologi seperti kecemasan, stress dan depresi juga berkontribusi terhadap penyakit ini. jadi jangan dibiasakan depresi. Mereka mengatakan bahwa seseorang yang memiliki banyak teman dan mereka yang bersosialisasi berpeluang kecil terkena penyakit ini. Sebuah teori mengatakan bahwa semua bersumber dari stress emosional yang memicu peningkatan adrenalin yang membuat darah lebih mudah membeku, sehingga meningkatkan resiko sakit dan serangan jantung. Pertemanan bisa mengurangi stress emosional dan menjaga level adrenalin tetap rendah. Efek menguntungkan dari perkawinan dan memiliki partner telah didapati pada sejumlah besar study, tetapi apa ini berarti mereka yang hanya memiliki teman non manusia dikutuk mengidap penyakit jantung?
Menurut para peneliti di Universitas Purdue, Indiana tidak demikian. Mereka mengatakan bahwa efek menguntungkan yang sama bisa didapat dari tipe lain, misalnya Hewan peliharaan. Faktanya, menurut mereka memelihara hewan bisa menyelamatkan ribuan nyawa dan hingga 7 dari 10 diantara kita bisa mendapat manfaatnya. tuh gimana buruan cepat beli hewan peliharaan di pet shop terdekat. kita lanjut
Bukti menunujukan bahwa orang bisa membentuk ikatan emosi yang kuat dengan hewan, terutama anjing atau kucing peliharaan. Manfaat memiliki hewan peliharaan menurut peneliti tersebut merupakan rasa keakraban, hiburan, pertemanan tanpa menghakimi dan pengurangan isolasi sosial. Semua ini adalah kualitas yang didapati dalam hubungan manusia yang telah diketahui bisa melindungi terhadap stress, kesepian, depresi dan kecemasan yang semuanya adalah faktor penyakit jantung.
para peneliti mengutip data yang menunujukan bahwa memelihara hewan berkaitan dengan 2 - 3 persen penurunan kematian setelah serangan jantung.
Para peneliti sepakat bahwa hewan peliharaan bisa menurunkan resiko penyakit jantung koroner dan meningkatkan kemungkinan selamat jika serangan jantung terjadi dengan mempengaruhi faktor resiko psikososial pemiliknya secara postif.
Nah bagaimana dengan anda? apakah anda ingin mencegah penyakit jantung? apakah anda sudah mempunyai hewan peliharaa?? semoga artikel ini bermanfaat.



source: http://penyesalanindah.blogspot.com/2011/09/hewan-peliharaan-mencegah-serangan.html